Sosok Tampilan Striping Baru Honda Scoopy 2019 Sudah Landing di Boyolali, Termasuk Harga| ROBYDRIVER.COM

ROBYDRIVER.COM – Halo Brosis Sedulur RobyDriver dimanapun berada bagaimana dengan aktivitas hari ini? Semoga lancar dan sehat selalu ya Brosis “Amin Ya Robbal Alamin” , baik pada kesempatan kali ini RD akan menginformasikan kepada Brosis semua tentang sosok tampilan striping baru dari Honda Scoopy 2019 ini yang tampil makin Fashionable dan makin agresif, ya Honda Scoopy adalah motor terlaris di setelah Honda Beat Series dan kini motor tersebut sudah mulai didistribusikan di penjuru tanah air. Dan kini sudah landing di Boyolali .monggo

Sosok Tampilan Striping Baru Honda Scoopy 2019 Sudah Landing di Boyolali, Termasuk Harga
Baik Brosis PT AHM kembali memberikan refreshment pada Honda Scoopy 2019 dengan tampilan yang lebih fashionable dan juga lebih agresif sebagai wujud apresiasi kepada masyarakat tanah air atas kecintaan untuk membeli dan menggunakan produk dari Honda, tentunya dengan tampilan yang lebih menarik dan sesuai dengan selera masyarakat tanah air, nah apakah dengan tampilan baru ini juga mengubah spesifikasi dari motor modern classic ini? Tidak Brosis, jadi untuk spesifikasi dari Honda Scoopy ini tidak mengalami perubahan , melainkan hanya perubahan pada grafis striping dan kombinasi warna saja.

Terlihat di beberapa bagian yang biasanya menggunakan warna glossy kini berbeda dengan pilihan warna baru ini cenderung mengkombinasikan dengan warna Mate atau dof, seperti yang kita lihat pada Honda Scoopy mate Red ini yang dulunya di kombinasi dengan warna hitam Hlo kini untuk inner covernya menggunakan warna hitam dof. Jadi untuk spesifikasi masih sama dengan menggunakan mesin ESP 110 cc dengan pendingin udara, suplai bahan bakar PGM-FI, menggunakan lampu utama LED dan ban tubeless ring 12″ serta sudah dilengkapi dengan remote alarm yang di sertai Answer Back Sistem

Apakah Harganya Beda?

Baik Brosis, tentunya dibenak kita ada pernyataan mengenai harga dari honda Scoopy 2019 ini dengan adanya perubahan yang di sandang, yak mulai tanggal 22 Februari 2019 resmi Untuk wilayah Jawa Tengah mengalami kenaikan harga di angka Rp 150.000 all type ,baik type stylish atau sporty. Jadi dari harga yang sebelumnya Rp 19.720.000 kini naik menjadi Rp 19.870.000 untuk wilayah Jawa Tengah termasuk harga di Kota Susu Boyolali ini.

Dan baiklah Brosis ini beberapa foto yang bisa RD suguhkan ke Brosis semua, disini ada dua warna yang turun yaitu Mate Red dan juga Mate Brown, bisa di cek ya dengan striping sebelumnya.

Salam RD

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Exit mobile version