AHM dan Honda Jawa Tengah mengapresiasi 146 Keluarga Konsumen yang Tidak Mudik melalui Lebaran Bareng Honda 2021

ROBYDRIVER.COM – Halo Brosis sedulur RobyDriver, lurrr sebelumnya RD ucapakan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1442 H, Minal Aidzin Wal Fa’izin Mohon Maaf Lahir dan Batin 🙏☺️, nah sudah menjadi Budaya kita selama ini setiap setahun sekali saat momen seperti ini menjadi sarana untuk menjalin silaturahmi dengan sanak saudara serta terpenting adalah Orang Tua,nah simak yuk apa peran serta PT Astra Honda Motor serta Astra Motor Semarang kalau tidak menyelenggarakan MBBH ( Mudik Balik Bareng Honda ).

Mudik adalah tradisi yang sebagian besar orang atau perantau lakukan untuk pulang ke kampung halamannya, salah satunya di momen Lebaran sebagai wujud silaturahmi dengan keluarga. Mudik Lebaran pun sudah menjadi rencana besar pagi para perantau yang ada di Jakarta. Bertahun-tahun Astra Honda Motor (AHM) selalu menemani konsumen Honda yang akan mudik ke kampung halaman. Tahun 2021 pandemi Corona masih melanda, sehingga pemerintah mengeluarkan kebijakan mengenai larangan mudik. Seluruh masyarakat dihimbau untuk tidak mudik dahulu guna menekan laju penyebaran Covid 19.

Keputusan ini pun membuat banyak masyarakat tidak dapat melakukan silaturahmi kepada keluarga secara offline seperti Lebaran pada tahun 2020. Sehingga, aktivitas MBBH (Mudik Bareng dan Balik Bareng Honda) yang rutin dilakukan oleh Astra Honda Motor dari tahun 2010-2019 sebagai apresiasi kepada konsumen setia Sepeda Motor Honda pun kembali tak dapat dilakukan karena mengikuti kebijakan Pemerintah.
Sehingga, untuk mengobati rindu para konsumen setia Sepeda Motor Honda yang biasa mengikuti kegiatan MBBH di tahun-tahun sebelumnya, Astra Honda Motor sebagai ATPM Sepeda Motor Honda di Indonesia mengadakan aktivitas Lebaran Bareng Honda di tahun 2021 ini.

Program LBH 2021 ini dikhususkan untuk konsumen Honda yang memilih untuk tidak mudik ke kampung halaman. Program ini berupa pemberian bingkisan lebaran dan voucher belanja dari Sodexo untuk dikirimkan ke saudara yang berada di kampung halaman. Selain itu bingkisan tersebut, konsumen yang beruntung akan mendapatkan hadiah telepon genggam. Dalam telepon genggam tersebut sudah berisi video ucapan langsung dari keluarga yang belum bisa mudik tahun ini. Harapannya dengan bingkisan dan ucapan ini bisa sedikit mengobati rasa rindu dan momen silaturahmi saat Lebaran.
Pada momen LBH 2021, jumlah bingkisan yang diberikan sebanyak 314 yang tersebar di 3 provinsi di Pulau Jawa yaitu Jawa Timur, Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta. Di Wilayah Jawa Tengah sendiri merupakan jumlah yang paling banyak di apresiasi, yaitu sebanyak 146 konsumen dengan 55 diantaranya mendapatkan hadiah telepon genggam.

Bekerja sama dengan Astra Motor Jawa Tengah sebagai Maindealer dan jaringan Dealer Sepeda Motor Honda di Jawa Tengah, bingkisan tersebut di distribusikan ke konsumen penerima di penjuru daerah di Jawa Tengah. Konsumen penerima bingkisan dan telepon genggam program Lebaran Bareng Honda 2021 tersebar di beberapa kabupaten dan kota di Jawa Tengah diantaranya, Semarang, Kendal, Blora, Pati, Surakarta, Boyolali, Wonogiri, Pekalongan, Wonogiri, Salatiga dan beberapa daerah lainnya.

Lebaran Bareng Honda 2021 memiliki beberapa tujuan untuk konsumen setia Sepeda Motor Honda; “Sebagai apresiasi AHM terhadap konsumen pengguna Sepeda Motor Honda yang sedang menjalankan ibadah puasa Ramadhan dan merayakan Hari Raya Idul Fitri 1442 H, membangun dan menjaga kepuasan pelanggan setia Sepeda Motor Honda, menciptakan experience dan memorable moment pada Hari Raya Idul Fitri 1442 H, membentuk Brand Image Positif di masyarakat yang menampilkan personalitas unik, sehingga membangun diferensiasi dari brand lain yang ada di pasaran, membantu konsumen loyal Honda yang memilih untuk tidak melaksanakan Mudik ke kampung halaman sehingga tetap dapat melaksanakan kegiatan Ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri dengan Aman dan Nyaman, serta mendukung program Pemerintah dengan tetap menjaga kesehatan masyarakat dan menekan penularan Covid-19 saat libur panjang/lebaran“, ungkap Antok Yuniarso selaku General Manager Honda Customer Care Center PT. Astra Honda Motor.

Nah itu tadi Brosis peran serta PT Astra Honda Motor serta Astra Motor Semarang dalam lebaran tahun 2021 ini, Semoga bermanfaat dan semoga harimu menyenangkan 🤩.

Salam RD.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.